Senin, 02 Maret 2015

Resume Bab I Konsep switch (Konsep, switched & converged network, collision domain, broadcast domain)


  • Switch adalah perangkat jaringan yang berguna untuk memindah jalur dari port satu ke yang lain, switch bisa membaca mac yang lewat.
  • Fungsi Switch :
- Fungsi sama seperti hub,
yaitu :
 ~ Pembagi sinyal & penguat sinyal pada jaringan ,
namun switch lebih canggih :
~ bisa mengenali alamat data yang harus ditransmisikan
~ mampu mengatur lalu lintas data lebih baik

  • Cara kerja switch :

- Switch cut-through
          ~ tidak ada memory penyimpanan, langsung dikirim
- Switch store and forward
           ~ data paket akan dicek lengkap / tidak
           ~ ada memory penyimpanan sementara
           ~ proses pengiriman lebih lama
  • Switch Mac Address Table :
  Switch menentukan bagaimana mengangani frame yang masuk menggunakan table alamat mac.
  •  Proses :
- Switch menerima broadcast frame dari PC1 ke Port1



  - Switch memasukkan source MAC address dan port switch yang menerima frame akan dimasukkan ke dalam alamat table



  -       Karena alamat tujuan di broadcast, maka switch akan membanjiri frame pada semua port, kecuali yang menerima frame.



  -       Destination device membalas untuk broadcast dengan unicast frame addressed pada PC1



  -       Switch akan memasukkan source MAC Address dari PC2 dan nomor port dari switch yang menerima frame ke dalam tabel 



-        Sekarang switch akan memforward frame ke source dan destination devices karena memiliki entries dalam tabel address yang mengidentifikasi port yang digunakan



  • Switched Network :
  -          Form actor
       ~ fixed platform              : tidak dapat dimodifikasi / terbatas, sudah menyatu antara switch dengan port.
       ~ modular platform        : kebutuhan port yang akan ditentukan dapat diatur dengan ditambah LANCard.
       ~ stackable                      : seperti modular, jumlahnya terbatas, dihubungkan dengan kabel.
  • Frame forwarding :
Adalah bagaimana switch mengenali alamat mac dari masing-masing computer yang terhubung.

 

  • Converging network :
  -          Dedicated network
      : setiap layanan memerlukan jaringan sendiri.
  -          Converged network
      : satu jalur dapat digunakan untuk beberapa jenis data.

  • Collision :
Adalah kondisi apabila dua device mengirim data bersamaan.
Akibat : terdapat kehilangan data
  -          Tidak dapat dihilangkan, hanya bisa diminimalisir.

Collision domain :
Adalah segmen jaringan dimana paket data dapat bertabrakan.
  • Broadcast Domain :
Adalah semua perangkat yang tahu dari mana sinyal berasal dalam satu segmen / bisa mendengar paket data yang lewat.
  • Perbedaan interface antara collision domain & broadcst domain

Note :
Hub bekerja di layer 1
Switch bekerja di layer 2
Router bekerja di layer 3